Kantong Berita, SIBOLGA-Bakhtiar Ahmad Sibarani kali ini membagikan zakat dan sedekah kepada 1000 warga sekitar usahanya, tangkahan ikan Ar-Rasyid yang berada di jalan Jompol, Kelurahan Pancuran Pinang, Kecamatan Sibolga Sambas, Minggu (16/4/2023).
Menurut Bakhtiar, zakat dan sedekah yang dia bagikan merupakan wujud syukur atas Rezeki yang diberikan Tuhan serta kepeduliannya kepada masyarakat sekitar tangkahan.

Seperti biasa, Bakhtiar selalu memberikan wejangan kepada masyarakat. Seperti mengimbau para orangtua untuk selalu menjaga anak, agar terhindar dari lem kambing, narkoba dan pergaulan bebas.
Bakhtiar mencontohkan dirinya yang sejak lahir tidak pernah merokok. Bahkan dirinya meyakini bahwa tak hanya anak yang berasal dari keluarga berada saja yang mampu meraih kesuksesan dalam hidup. Terbukti dengan dirinya yang berasal dari keluarga biasa-biasa saja, mampu meraih mimpi hingga berhasil menjadi Bupati Tapteng.
Selain itu, Bupati Tapteng periode 2017-2022 tersebut juga menyampaikan pencapaian kinerjanya selama menjabat. Salahsatunya menutup tempat-tempat maksiat, yang sudah puluhan tahun meresahkan para ibu rumah tangga.
Karena, selama lokalisasi di Tapteng beroperasi banyak rumah tangga yang rusak, karena suami lebih memilih menghabiskan penghasilannya ke lokalisasi daripada memberikannya kepada istrinya.
“Kami sudah membantu masyarakat Sibolga. Kami tutup semua tempat maksiat di Tapteng. 5 tahun kami menjabat, tidak ada yang bisa buka. Sekarang, sudah mulai coba-coba beroperasi,” tukas Bakhtiar.

Amatan di tangkahan Ar-Rasyid, tak hanya Bakhtiar yang membagikan zakat dan sedekah, putranya Ar-Rasyid Sibarani juga turut mengambil bagian, membagikan zakat dan sedekah kepada masyarakat yang membutuhkan.
Tampak, warga penerima zakat dan sedekah dari Bakhtiar dan keluarga, sumringah. Apalagi mengingat perayaan Idul Fitri yang tinggal menghitung hari. Harapannya, zakat dan sedekah yang diterima dapat bermanfaat memenuhi kebutuhan pada perayaan Idul Fitri nanti. (red)