Kapus Sarudik Bantah Alihkan Dana Jasa Pelayanan Kesehatan untuk Akreditasi

Foto : Kepala Puskesmas (Kapus) Sarudik, Ahmad Sungadi.

Kantong Berita, TAPTENG-Kepala Puskesmas (Kapus) Sarudik, Ahmad Sungadi membantah adanya tudingan terhadap dirinya, yang menyebut bahwa dana jasa pelayanan kesehatan di Puskemas Sarudik untuk bulan November 2023 telah dialihkan untuk peningkatan penilaian mutu (Akreditasi) Puskesmas tersebut.

Ahmad Sungadi mengakui adanya keterlambatan pembagian dana jasa pelayanan kesehatan bagi tenaga kesehatan di Puskesmas Sarudik.

Namun menurutnya, keterlambatan tersebut diakibatkan kesibukan pihaknya yang tengah fokus mempersiapkan kegiatan akreditasi puskesmas yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

“Kami meminta maaf atas keterlambatan ini. Karena kita fokus akreditasi yang sudah mepet, dilaksanakan tanggal 4 sampai 6 Desember,” kata Ahmad Sungadi, Jumat (1/12/2023).

Dana jasa pelayanan kesehatan yang merupakan pemanfaatan dana kapitasi JKN dari BPJS tersebut kata Ahmad Sungadi, akan segera dibayarkan besok, Sabtu (2/12/2023).

“Jika sudah jadwalkan besok akan kita bagikan dana jasa pelayanan kesehatan tersebut,” ungkapnya.

Dia mengimbau seluruh pegawai dan tenaga medis Puskesmas Sarudik untuk berkomitmen mendukung pelaksanaan akreditasi puskesmas.

“Kita harap semuanya mendukung, karena kita sudah menandatangani komitmen pelaksanaan akreditasi ini,” pungkasnya. (red)