Seorang Pekerja Kebun Sawit di Badiri Tewas Tersengat Listrik

Ilustrasi (int)

Kantong Berita, TAPTENG – Seorang karyawan di Perkebunan Kelapa Sawit di Dusun III Desa Kebun Pisang, Kecamatan Badiri, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) meninggal dunia karena tersengat listrik pada Rabu (1/12/2021) sekitar pukul 17.00 WIB.

Menurut laporan polisi, seorang pria bernama Novman Zendrato (31 tahun) tersengat listrik saat sedang memanen Tandanya Buah Segar (TBS).

Korban mengalami luka bakar di tubuhnya dan meninggal di tempat kejadian.

“Berdasarkan keterangan saksi Agus Sirait (29 tahun) dan Antonius Sihombing (42 tahun), sebelum kejadian malang tersebut, korban sedang melakukan aktivitas pemetikan buah dan pembersihan pelepah sawit dengan menggunakan egrek berbahan besi sepanjang sekitar 12 meter,” kata Kapolsek Pinangsori Iptu K. Hutagalung.

Dia menjelaskan, saat korban sedang memanen sawit, egrek tiba-tiba oleng dan jatuh menabrak kabel listrik bertegangan tinggi yang terletak di antara pohon sawit.

“Korban langsung tersengat arus listrik dan jatuh ke tanah. Melihat kejadian tersebut, saksi (Agus Sirait) berusaha menolong korban dengan mencoba meraih sendalnya, namun ia juga terlempar dan jatuh ke tanah tanpa mengalami cedera,” tambahnya.

Setelah PLN memadamkan listrik di area kejadian, korban dievakuasi dan dibawa ke RSU Pandan untuk dilakukan pemeriksaan jenazah.