Tapteng Jadi Pilot Project pada Rapat Koordinasi Nasional Kick Off Pelaksanaan P3PD Tahun 2023

Foto : Pj Bupati Tapteng Elfin Elyas menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Kick Off Pelaksanaan Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) di Hotel Grand Sahid Jakarta, Selasa (11/7/2023).

Kantong Berita, JAKARTA-Rapat Koordinasi (Rakor) Kick Off Pelaksanaan Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) di Hotel Grand Sahid Jakarta, Selasa (11/7/2023).

Rakor dipimpin langsung Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian dan Panglima TNI Yudo Margono.

Menurut keterangan Pj Bupati Tapteng Elfin Elyas, Tapanuli Tengah pada rapat tersebut menjadi salah satu Kabupaten yang dijadikan pilot project pelaksanaan penguatan kelembagaan dan tata kelola desa, akutabilitas keuangan, partisipasi masyarakat, dan strategi pencegahan korupsi pada pemerintahan desa.

“Adapun pembiayaan program P3PD ini bersumber dari APBN. Kita berterima kasih pada Pemerintah terutama Kementerian Dalam Negeri yang memberikan kesempatan dan kepercayaan bagi Tapanuli Tengah, menjalankan Program Penguatan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD) ini,” kata Elfin.

Hadir pad rapat tersebut sejumlah Gubernur dan Bupati terpilih dalam Program P3PD. (red)