LPG 3 Kg Langka dan Mahal di Sibolga

Ilustrasi (int)
banner 951x1280

Kantong Berita, SIBOLGA-Warga Sibolga menjerit, karena LPG 3 Kg sulit diperoleh dipasaran. Kelangkaan bahan bakar subsidi ini sudah terjadi beberapa hari terakhir.

Tak hanya itu, harga bahan bakar berbetuk melon ini juga mengalami kenaikan. Dipasaran, harga bervariasi dari mulai Rp18.000 hingga Rp21.000/tabung. Sementara, Harga Eceran Tertinggi (HET) yang ditetapkan oleh Pemko Sibolga masih diharga Rp17.500/tabung.

banner 1950x2560

Seperti yang dialami seorang warga bernama Yanti. Kepada Wartawan, Yanti mengaku telah menjajal semua pangkalan dan warung pengecer, namun semuanya kosong, tak ada tabung berisi yang bisa dipakainya untuk memasak.

“Tadi waktu lagi memasak di rumah, gas habis. Mencari-cari mau beli gas di warung ternyata kosong,” keluh Yanti, Minggu (23/7/2023) sore.

Senada juga dikatakan Juli, warga Sibolga lainnya. Bahkan, Juli mengaku sudah beberapa hari belakangan kesulitan memasak di rumah, akibat langkanya LPG 3 Kg ini.

Dirinya berharap, Pemerintah segera mengatasi kelangkaan bahan bakar rumah tangga miskin ini.

“Warga sudah sangat resah karena tidak ada lagi gas untuk memasak, dan kami berharap pihak terkait agar dapat segera mengatasi permasalahan kelangkaan gas bersubsidi LPG 3 Kg ini,” ucap Juli. (red)

banner 1950x2560 banner 1950x2560