Kantong Berita, SIBOLGA-Seorang pekerjaan pemasangan kabel Wifi ditemukan tewas di sekitar objek wisata Tangga Seratus Kota Sibolga, Sumatera Utara Kamis (30/12/2021) sekira pukul 7.30 WIB.
Menurut keterangan saksi, Firli Hidayat (21) yang merupakan rekan kerja korban, pria bernama Ris Fadli Pohan (23) tersebut, sebelum ditemukan tewas, kesetrum saat memasang kabel.
“Sekira pukul 00.25 WIB, korban dan rekannya masih bekerja menambah jaringan wifi. Mereka kerja borongan di salah satu instansi pemerintah kota Sibolga. Waktu bekerja di jalan SM. Raja, didepan Gereja HKI, terjadi korslet listrik. Namun korban saat itu masih dalam keadaan sadar dan masih melanjutkan kerjanya di beberapa lokasi,” terang Kapolres Sibolga AKBP Taryono dalam keterangannya melalui Kasi Humas Iptu Ramadhansyah Sormin.
Diakui Firli, korban yang merupakan warga jalan Thamrin, Kelurahan Kota Beringin, Kecamatan Sibolga Kota tersebut sempat mengeluh lemas saat memasang kabel.
“Korban masih menghubungi Firli melalui telepon untuk melakukan pekerjaan. Firli kemudian menemukan korban di Tangga Seratus tergeletak dalam keadaan meninggal dunia,” ungkapnya.
Setelah pihak keluarga korban menyatakan tidak keberatan atas kejadian tersebut, jenazah kemudian dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan.
Meski demikian, pihak Sat Reskrim Polres Sibolga masih melakukan penyelidikan terhadap kejadian tersebut. (red)