Kantong Berita, TAPTENG-Dalam rangka memperingati HUT NasDem ke-12 Tahun, Ketua DPP NasDem Bakhtiar Ahmad Sibarani bersama DPD NasDem Tapteng membagikan bantuan kepada 2500 masyarakat Nelayan.
Bantuan program “NasDem Berbagi” tersebut akan dibagikan di 3 titik, diantaranya Kecamatan Barus, yang meliputi Sorkam, Manduamas, Andam Dewi, Barus Utara, Sosorgadong, dan Sirandorung. Kemudian, Kecamatan Pandan dan Hutabalang.
Untuk Kecamatan Barus, penerima bantuan berjumlah 1000 orang, yang diserahkan langsung oleh Bakhtiar di Gedung Olah Raga (GOR) Barus, Selasa (7/11/2023).
Selanjutnya, untuk Kecamatan Pandan akan diberikan bantuan serupa kepada 1000 orang dan untuk warga Hutabalang 500 orang.
Hadir di GOR Barus, Ketua DPP NasDem Teritorial Pemenangan Pemilu Wilayah Sumatera I Bakhtiar Ahmad Sibarani bersama Rahmansyah Pasaribu kader NasDem Tapteng kini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Sumut dan Ririn Subriana Pasaribu yang merupakan Caleg DPR RI Dapil Sumut II.
Kemudian, Ketua DPD NasDem Tapteng yang juga Ketua DPRD Tapteng, Khairul Kiyedi Pasaribu dengan anggota Fraksi NasDem DPRD Tapteng.
Hadir pula, Ketua dewan pertimbangan DPD NasDem Tapteng Darwin Sitompul, para pengurus DPC NasDem Tapteng serta sejumlah Caleg DPRD Tapteng Dapil 3 dan 4.
Tak hanya berbagi melalui Partai, sebagai ucapan rasa syukurnya atas kelahiran anak ke-4 nya, politisi muda ini juga pada kesempatan tersebut memberikan bantuan kepada 52 orang mahasiswa, yang diterima oleh masing-masing orangtua.
Dalam sambutannya, Bakhtiar menegaskan bahwa kegiatan yang digelar tersebut bukan merupakan ajang kampanye, meski sejumlah Caleg juga hadir dihadapan ribuan masyarakat.
Dia menegaskan bahwa kegiatan tersebut, sebagai bentuk wujud nyata kepedulian partai NasDem kepada masyarakat.
“Ini bukan kampanye, kita hanya berbagi, dalam rangka menyambut HUT NasDem ke 12 tahun. Nanti, ada kita bagikan sedikit kepada 2500 orang se-Kabupaten,” kata Bakhtiar.
Terkait berbagi, Bakhtiar menyebut bukan baru kali ini, dikesempatan lainpun partainya selalu berbagi untuk membantu masyarakat. Seperti pada masa Pandemi Covid-19, NasDem Tapteng berbagi bantuan hingga ratusan ribu paket.
“Intinya, kami selalu hadir di tengah masyarakat, bukan hanya di momen ulang tahun saja. Itulah sebagai rasa cinta kami terhadap masyarakat dan Kabupaten Tapanuli Tengah,” ungkapnya.
Pada kesempatan tersebut, dihadapan ribuan warga Bakhtiar menegaskan dirinya tidak akan pernah melupakan kampung halamannya Barus.
“Walaupun saya tidak Bupati lagi, saya tetap berada di Tapteng ini. Rumah dan usaha saya pun ada di Tapteng ini. Dan kita pun selalu bersua setiap saat baik itu dalam keadaan suka maupun duka,” tegas Bakhtiar.
Senada juga disampaikan oleh Rahmansyah Sibarani dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Tapanuli Tengah yang sudah mengantarkan dirinya menjadi Wakil Ketua DPRD Provinsi Sumatera Utara.
“tanpa kalian semua, kami tidak akan bisa jadi anggota DPRD Sumut. Tapi kami pastikan akan berbuat untuk masyarakat Tapteng dan itu merupakan amanah bagi kami,” kata Rahmansyah.
Ditimpali Ketua DPD NasDem Tapteng, Khairul Kiyedi Pasaribu mengucapkan terima kasih atas kehadiran masyarakat nelayan yang ada di wilayah Barus dan sekitarnya.
“Sebagaimana disampaikan Ketua DPP Kakak Bakhtiar Ahmad Sibarani tadi, NasDem itu selalu hadir di tengah-tengah masyarakat. Seberapapun yang bisa kami berikan dalam rangka HUT NasDem ini, kiranya dapat digunakan sebaik-baiknya,” pungkasnya. (red)